PDAI Melakukan Sosialisasi Aplikasi Member Repositori

25
Jan
2022
Category Kampus
Posted By Admin

Dalam rangka memberikan pelayanan prima kepada seluruh stakeholder PDAI bekerja sama dengan Perpustakaan UMA membuat sebuah aplikasi Member Repository yang bertujuan untuk memudahkan civitas akademika Universitas Medan Area dalam mengakses repository yang di kelola Perpustakaan UMA secara full text (lengkap).

Setelah menyelesaikan sistem di aplikasi member repository yang di minta oleh Perpustakaan UMA, Tim Programmer PDAI yang di wakili oleh Heri Tri Wibowo dan Imam Wasmawi melakukan sosialisasi dan audiensi ke Perpustakaan UMA untuk uji coba dan mendengar masukan serta saran dari pengguna yang dalam hal ini para staf perpustakaan Universitas Medan Area.

Aplikasi Member Repository ditujukan untuk semua pihak termasuk masyarakat umum mendapatkan akses premium koleksi ribuan jurnal dosen, jurnal mahasiswa dan skripsi. diharapkan dengan adanya aplikasi ini mampu memberikan dampak positif baik bagi civitas akademika UMA maupun bagi masyarakat secara luas.

Tentu aplikasi member repository ini masih dalam tahap pengembangan sesuai dengan kebutuhan pengelola  yakni Perpustakaan serta kebutuhan pengguna yakni mahasiswa dan masyarakat secara umum. PDAI dan Perpustakaan UMA akan terus melakukan perbaikan dan pembenahan agar mampu memberikan pelayanan yang cepat dan mudah bagi seluruh pihak.