Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) 2020 Dilaksanakan Secara Daring

26
Sep
2020
Category mahasiswa
Posted By Admin

Universitas Medan Area menggelar acara kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) 2020 pada hari Jum’at 20 September 2020 yang dibuka oleh Ketua Yayasan Pendidikan Haji Agus Salim, Drs. H. M. Erwin Siregar, MBA yang dilaksanakan secara daring via aplikasi Zoom. Kegiatan PKKMB Universitas Medan Area Tahun 2020 memiliki Motto HEBAT (Hemat, Bersih dan Sehat) yang diperkenalkan oleh Rektor Universitas Medan Area Prof. Dr. Dadan Ramdan M.Eng, M.Sc, dengan ini Rektor UMA berharap mahasiswa bisa secara aktif untuk mensukseskan harapan-harapan yang telah disampaikan agar seluruh mahasiswa baru UMA bisa mencapai cita-cita dan menjadi mahasiswa yang sukses dalam menjalani pendidikan di Universitas Medan Area. Rektor juga mengatakan, visi Universitas Medan Area, yakni inovatif, berkepribadian dan mandiri harus dipahami dan diimplementasikan oleh seluruh civitas akademika termasuk mahasiswa baru tahun akademik 2020/2021 ini. Dengan visi itu, katanya, prestasi harus menjadi harga mati.

Selanjutnya kegiatan PKKMB UMA 2020 dilanjutkan oleh Wakil Rektor Bidang Akademik Dr. Ir. Hj. Siti Mardiana, M.Si, Beliau menyampaikan terkait proses belajar mengajar di Universitas Medan Area yang akan menerapkan sistem daring untuk semua kelas, baik itu kelas perkuliahan, kelas praktikum dan responsi. Seluruh Kegiatan belajar mengajar Mahasiswa di Universitas Medan Area akan berfokus pada aplikasi berbasis web, seperti elearning, blog dosen dan aplikasi lainnya. Lalu, kegiatan tatap muka daring akan menggunakan aplikasi-aplikasi seperti Zoom, Google Meet, Cloud X dan aplikasi yang mendukung untuk interaksi antar Dosen dan Mahasiswa.

Setelah Pemaparan Wakil Rektor Akademik yang menjelaskan terkait proses kegiatan belajar mengajar di UMA yang menggunakan berbagai aplikasi, PDAI mencoba menjelaskan lebih detil dan lengkap beserta langkah-langkah praktis yang bisa dipahami dengan mudah oleh Mahasiswa. 

PDAI yang diwakili oleh Kepala PDAI, Rangga Satya Tarigan, ST mengawali dengan perkenalan sekilas tentang PDAI. Lalu, menjelaskan terkait beberapa aplikasi utama yang akan digunakan oleh mahasiswa dalam mengikuti kegiatan akademik dan administrasi di Universitas Medan Area. aoc.uma.ac.id, bm.uma.ac.id, elearning.uma.ac.id, v-learning.uma.ac.id, apik.uma.ac.id, daftarulang.uma.ac.idwisuda.uma.ac.id Dengan penjelasan singkat ini, semoga mahasiswa baru Universitas Medan Area mengetahui aplikasi apa saja yang harus diketahui dan dipahami. Tentu dengan durasi yang terbatas akan ada pertanyaan terkait aplikasi-aplikasi yang dijelaskan tadi, maka dari itu PDAI telah membuat video tutorial dan buku panduan sebagai bahan belajar untuk mahasiswa yang bisa diakses di web pdai.uma.ac.id/tutorial.

Dengan diselenggarakannya kegiatan PKKMB UMA 2020 ini diharapkan para mahasiswa mengetahui Para pejabat dan fungsionaris di Universitas Medan Area, mengenal lingkungan dan kegiatan belajar mengajar di Universitas Medan Area.

- Ruslan